Pantai Plengkung Surga Bagi Peselancar

 

Pantai Plengkung Surga Bagi Peselancar

Kotaria.com – Kawasan Nasional Alas Purwo menyimpan banyak kekanyaan alam indonesia. Di dalam kawasan taman ini terdapat sebuah pantai yang menyajikan pemandangan alam yang indah dan mempesona. Pantai plengkung  sering dijadikan salah satu tempat incara bagi para peselancar karena tempat ini memiliki ombak besar yang sangat menyenangkan jika digunakan untuk surfing.

Terbenturnya arus bawah laut kedinding karang mengakibatkan terbentuknya ombak besar dan panjang serta berlapis pada pantai ini. Benturan ini terjadi akibat adanya palung laut yang terbentuk akibat terjadinya patahan dibagian dasar laut. ketinggian ombak dipantai ini bisa mencapai 6-7 feet. Alasan inilah yang mengakibatkan para peselancar melirik pantai ini sebagai tempat untuk surfing. Bahkan ada sebagian mesar dari mereka bahwa pantai Plengkung sabagai surganya bagai peselancar.

Kawasan pantai Plengkung terdapat diwilayah Banyuwangi, Jawa timur. Butuh sedikit usaha untuk mecapai lokasi pantai ini karena letaknya yang berada didalam kawasan Taman NasionalAlas Purwo. Perlu adanya persiapan khusus bagi kalian yang ingin berkunjung  ke pantai ini, karena kawasan Taman Nasional ini masih menjadi habita asli bagi sekelompok hewan-hewan liar.

Berikut ini adalah sedikit panduan bagi kalian yang berminat untuk berkunjung ke pantai Plengkung dengan aman dan nyaman.

  1. Siapkan kendaraan dengan baik

Bagi kalian semua yang ingin berangkat menggunakan kendaraan sebaiknya melakukan pengecekan dulu. Cek keadaan mesin kendaraan dan bawa juga cadangan bensin agar kendaraan tidak mati atau mogok saat berada di hutan.

  1. Sediakan uang yang cukup

Kendaraan yang anda bawa hanya bisa digunakan sampai pos Pancur saja. perjalanan selanjutnya akan menggunakan mobil khusus yang sudah disediakan oleh pengeloladengantarif sebesar Rp 250.000

  1. Membawa krim anti nyamuk

Banyak nyamuk malaria yang hidup di kawasan taman nasional ini. sangat disarankan bagi anda yang ingin berkunjung untuk membawa dan menggunakan krim anti nyamuk agar terhindari gigitan dari nyamu-nyamuk tersebut

  1. Membawa teropong

taman nasional ini adalah kawasan konservasi, oleh karena itu pasti terdapat banyak hewan yang hidup dan tinggal didalamnya. Teropong digunakan untuk melihat hewan-hewan dan pemandangan alam yang ada dikawasan ini.

  1. Jangan memberi makanan kepada hewan

Jangan pernah memberikan makan pada hewan yang ditemui dikawasan ini. Hal ini bisa berpotensi untuk membahayakan anda karena hewan liar yang terdapat pada kawasan ini bisa  mendekat dan menyeran.

  1. Buang sampah pada tempatnya

Jangan pernah membuang sampah sembarangan karena hal ini bisa membuat linglungan menjadi kotor dan rusak.